Mystic Messenger adalah gim 'novel visual' (sebuah 'otome', lebih tepatnya). Di dalamnya, Anda memainkan seorang gadis mengobrol dengan banyak karakter melalui aplikasi olah pesan misterius. Beri nama untuk karakter Anda dan mulailah mengobrol!
Aspek gim Mystic Messenger sangat mirip dengan gim lain sejenisnya, kecuali antarmukanya, yang persis sama seperti aplikasi olah pesan. Seperti aplikasi olah pesan sungguhan, Anda dapat mulai mengobrol, bertukar pesan teks ke berbagai orang, dan menerima notifikasi jika ada orang yang mengirimkan pesan pada Anda. Biasanya Anda diberikan dua atau tiga pilihan untuk menjawabnya, namun pikirkan dengan baik - karena jawaban Anda akan menentukan takdir protagonis Anda.
Hampir semua kejadian dalam Mystic Messenger berlangsung dalam ruang obrolan, dimana pesan yang Anda kirim akan mengubah alur ceritanya. Selain bergabung dalam obrolan di ruang obrol utama, Anda juga dapat mengirimkan pesan pribadi kepada semua karakternya. Meskipun pesan pribadi ini biasanya tidak menentukan alur ceritanya, Anda dapat mengetahui informasi menarik mengenai gimnya dan cerita latar masing-masing karakternya.
Mystic Messenger adalah salah satu gim otome terbaik yang ada untuk Andrid. Gim ini tidak hanya menawarkan antarmuka dan alur cerita yang pas untuk ponsel, namun juga memiliki berbagai macam karakter yang menarik untuk diajakmengobrol dengan grafis bagus. Namun Mystic Messenger memiliki lebih dari sekadar pesan teks; ada juga gaeri gambar dimana Anda dapat melihat gambar adegan yang terbuka seiring berlangsungnya permainan.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 4.2, 4.2.2 ke atas
Komentar
Ini adalah aplikasi yang cukup menakjubkan, dengan karakter yang menarik, cerita yang sangat menarik, dan segalanya. Saya sangat suka akhir-akhirnya dan bahkan bisa menelepon karakter, saya juga sanga...Lihat yang lainnya
Terima kasih
Ini. begitu. menakjubkan. Membuat saya terjaga di malam hari dan menyusahkan saya, tetapi itu sangat berharga!
Aplikasi macet di layar beku dan tidak membuka.